Sejarah Hari Ini (7 Juni) - Selamat Ulang Tahun, Cafu!
Agen Casino 338a - Per hari ini, Marcos Evangelista de Morais merayakan ulang tahunnya yang ke-44. Oh iya, mungkin anda lebih mengenal sosok ini sebagai Cafu.
Siapa yang tak mengenal bek kanan Brasil, Roma dan Milan tersebut. Dia dikenal sebagai salah satu bek sayap terbaik yang pernah bermain di Serie A.
Cafu memiliki permainan yang dinamis dan energetik. Staminanya juga luar biasa dan kemampuannya membaca permainan lawan banyak mendapat pujian dari pelatih yang pernah menanganinya.
Kepribadiannya di luar lapangan juga membuat banyak orang terkesima. Cafu dikenal sebagai orang yang ramah dan ceria.
Cafu sendiri dilahirkan di Jardim Irene Favela di Sao Paulo. Bakatnya sudah terlihat sejak kecil dan dia sudah masuk tim senior Nacional SP, Portuguesa dan Itaquaquecetuba. Tapi baru pada 1988 Cafu masuk skuat muda Sao Paulo dan langsung mengukir prestasi dengan memenangi Copa Sao Paulo.
Adalah Tele Santana yang kemudian memoles Cafu menjadi pemain yang dikenal banyak pihak. Dari posisi gelandang, Cafu ditarik ke belakang menjadi bek sayap. Dan saat dipromosikan ke tim utama, Cafu pun membawa timnya memenangi Copa Libertadores pada 1992 dan 1993. Setahun setelahnya, Cafu terpilih sebagai Pemain Terbaik Amerika Selatan.
Real Zaragoza kemudian menariknya ke Eropa, di mana Cafu memenangi Piala Winners pada 1995. Pada 1997, AS Roma kemudian merekrutpemain dengan julukan Il Pendolino tersebut dan setelahnya serangkaian prestasi pun dipetiknya.
Di klub ibu kota Italia tersebut, Cafu pun menjelma sebagai pemain paling difavoritkan fans. Tak salah jika kemudian dia masuk dalam satu dari 11 pemain yang masuk Hall of Fame AS Roma.
Sukses bersama klub juga dibawanya ke level internasional. Bersama Brasil, Cafu sukses memenangi dua Piala Dunia, dua Copa Amerika dan satu Piala Konfederasi.
0 komentar:
Posting Komentar